Bismillah ,,, Alhamdulillah
Suatu kesempatan yang membahagiakan kembali saya dapat berbagi dengan banyak orang. Kali ini dengan murid kelas 9 SMP Al Quran Al Hasanat El Tahfidz Karawang yang pada Jumat, 2 Mei 2014 yang lalu melakukan Study Banding ke tempat kami.
Saya diberi amanah untuk berbagi tentang "Siap Menghadapi Ujian", karena memang momentumnya sangat pas, tanggal 5 Mei 2014, mereka akan menghadapi Ujian Nasional 2014. Kegiatan yang diikuti kurang lebih 30 peserta perwakilan dari murid kelas 9 berjalan dengan lancar dan peserta sangat antusias menyimak pemaparan yang saya berikan.
Diantara beberapa point penting yang saya sampaikan dalam sharing motivasi ini diantaranya :
1. Mensyukuri seluruh potensi yang kita miliki dengan cara mengoptimalkan potensi kita dengan
baik
2. Mengganti pikiran Negatif dengan pikiran Positif dengan cara merubah kebiasaan-kebiasaan buruk
baik
2. Mengganti pikiran Negatif dengan pikiran Positif dengan cara merubah kebiasaan-kebiasaan buruk
kita.
3. Sering-seringlah berkomunikasi dengan diri sendiri, agar apa yang kita kerjakan dapat diukur
hasilnya dengan baik
4. Mengetahui Otak Kanan dan Otak Kiri
5. Mengetahui gaya belajar.
6. Tips praktis dalam menghadapi ujian.
Sebelum acara dimulai, seperti biasa peserta saya ajak untuk relaks sejenak dengan menggunakan Brain Gym. Kegiatan yang dimulai sekitar pukul 09.00 – 11.00 dapat berjalan dengan baik dan tanpa aral melintang apapun. Semoga juga kegiatan ini memberikan manfaat yang besar bagi pesertanya, kalaupun tidak mudah-mudahan tidak merugikan. Aamiin.
Wallohu A’lam Bishshowwab.
0 komentar:
Posting Komentar